Otonari no Tenshi-sama Chapter 164 Bahasa Indonesia

Chapter 164

 

“Selanjutnya makan es serut ~!”

Mereka berempat mulai berjalan lagi, dan terhenti setelah mendengar kata-kata Chitose. Mereka memang melewati kios es serut, dan seharusnya ada satu di depan mereka, tapi karena mereka tidak tahu di mana itu, akan lebih cepat bagi mereka untuk menarik kembali langkah kaki mereka.

“Perut macam apa yang mampu menyimpan sebanyak itu…”

“Jenis yang ini ~”

Chitose menepak perutnya sendiri, tapi orang-orang hanya bisa melihat pinggang ramping yang entah bagaimana sebanding dengan Mahiru. Sungguh menakjubkan membayangkan perut sebesar ini bisa melahap yakisoba, ayam goreng, dan cumi goreng.

Kemana perginya makanannya itu … Amane bertanya-tanya sambil menatap perut dengan tatapan serius. Tampaknya Mahiru juga memiliki pemikiran yang sama, karena dia menunjukkan senyum masam.

“Kamu tidak mudah gemuk, Chitose-san. Aku sangat iri dengan betapa langsingnya dirimu.”

“Ini kurus sekali. Dan kulitnya kencang. "

“Ehehe ~ terus puji aku lagi, kalian berdua.”

“Chii sangat langsing ... dan rasanya benar-benar terasa saat aku memeluknya.”

Itsuki sering sensitif dengan Chitose, jadi Ia akan tahu betapa kurusnya pacarnya itu. Itsuki bertubuh menengah, dan tidak terlalu gemuk, tapi Chitose sangat langsing setiap kali mereka bersama, dan dia sangat menonjol.

Selain itu, meski tubuh Chitose berotot, tetapi otot itu kurus, dan tidak terlalu kencang. Jelas itu adalah bukti kerja kerasnya.

“Kau tidak mudah gemuk meski kau makan terlalu banyak.”

“Aku memiliki metabolisme yang baik.”

“Yah, Chii bukanlah tipe yang mudah gemuk, meski itu berarti bagian lain tidak bisa tumbuh berkembang.”

“… Ikkun, kemari sebentar.”

Itsuki mendengar suara monoton Chitose meski senyumnya berseri-seri, dan langsung menyadari Ia berbicara terlalu banyak.

Bagaimanapun juga, dia merasa marah ketika disebutkan masalah sensitif, terlebih lagi pacarnya sendiri yang menyebutkannya.

“Maaf aku salah bicara jadi tolong jangan tendang betisku.”

“Tapi kamu selalu mengatakan itu bahkan setelah aku memberitahumu, ‘kan ~? Apa kita harus mengobrol di sana? ”

Chitose yang tersenyum sambil menarik siku Itsuki, dan Amane hanya memberi Itsuki hormat.

“Kau harus membuka mulutmu…”

“Apa kamu mengatakan sesuatu?”

“Ti-tidak.”

Amane tidak ingin menyulut kemarahan Chitose, dengan tegas membantahnya, dan menoleh ke Mahiru yang canggung di sampingnya, dan dengan sengaja tersenyum padanya, mengisyaratkan padanya untuk mengabaikan permintaan bantuan Itsuki.

“Es serut rasa apa yang kau mau, Mahiru?”

“Eh…s-strawberry…?”

“Oke, tentu, ayo beli. Chitose, kita akan pergi untuk makan es serut. Bersenang-senanglah di sana… ”

“Oke ~”

Chitose mengintimidasi Itsuki dengan senyuman, dan berbalik, menjawab dengan senyuman. Amane balas tersenyum, menarik tangan Mahiru, dan menyusuri jalan tempat mereka datang.

 

*****

Mereka membeli es serut, dan kembali, tapi ceramahan Chitose masih belum berakhir.

Dari jauh, Amane melihat keduanya berinteraksi dengan sungguh-sungguh, dan mengangkat bahu. Amane kemudian melihat ke arah Mahiru, yang tersenyum kecut, dan masih menempel di sikunya.

“… Mereka masih belum selesai?”

“Mereka benar-benar berhubungan baik.”

“Kurasa begitulah cara mereka bermesraan, meski Chitose sedikit marah.”

“Ah-ahaha…”

Amane tahu bahwa Chitose tidak benar-benar marah, dan tidak menghentikan keduanya. Ia lalu menyerahkan cangkir es serut ke Mahiru.

“Ini Mahiru.”

“Terima kasih banyak. Es serutmu… rasanya agak pahit. ”

“Aku ingin ujikintoki, tapi mereka tidak menjualnya.”

Sekedar pemberitahu, Amane memilih rasa matcha.

Ia pasti akan membeli ujikintoki jika ada, tapi sulit bagi penjual untuk menyiapkan pasta kacang merah dan shiratama dango, jadi Amane hanya bisa pasrah.

“Jadi kamu makan yang manis-manis seperti itu. Aku ingat kalau kamu biasanya tidak memakannya.”

“Yah, aku tidak membenci mereka, hanya saja aku tidak sering memakannya. Aku suka isi buncisnya, terutama yang berisi kacang merah penuh.” 

Amane tidak akan melakukan itu, tapi jika ada yang manis-manis, Ia akan memakannya. Satu-satunya makanan penutup yang Ia dambakan adalah jenis custard, tetapi Ia hampir tidak memakannya, dan karena itu Amane sama sekali tidak memiliki kesan menyukainya.

Ia menyukai makanan penutup yang diisi kacang, karena kacang merah sangat cocok dengan matcha dan teh hijau. Perpaduan pahit dan rasa manis akan menyatu satu sama lain dengan sangat baik, dan Ia agak menyukainya.

“Begitu ya... tapi rasanya merepotkan memasak kacang, dan melelahkan membuatnya, bukan?”

“Rasanya menakjubkan bagaimana kau mulai berpikir tentang memasak kacang, Mahiru. Padahal kita bisa membelinya langsung… ”

Orang biasanya tidak akan berpikir untuk memulai dari kacang merah. Bungkus kacang merah banyak dijual di luar sana, dan sebagian besar orang akan memilih untuk membelinya, mengingat tenaga dan waktu yang dibutuhkan.

Tampaknya apa yang terlintas di kepala Mahiru adalah membuatnya.

“Aku ingin orang menyantap makanan enak. Aku tidak bisa mengontrol manis apa yang dijual di luar sana, dan sebagian besar belum tentu menjaga tekstur biji.”

Mahiru tersenyum, memenyatakan kalau dia ingin Amane memakan makanan yang enak. Amane merasa menyesal dan dipenuhi rasa cinta begitu mendengar kata-kata mengharukan itu, dan tidak tahu apakah Ia harus santai atau tegang.

“… Kalau begitu aku akan pesan puding matcha dengan pasta kacang merah. Dan dorayaki.”

“Fufu, tentu ~, serahkan padaku.”

Aku bisa melakukan apapun selama itu untukmu, Amane-kun, Mahiru mengucapkan kata-kata ini yang mungkin terlihat tidak berlebihan darinya, dan menyendok es serut. Amane merasa sangat malu, dan terlalu banyak memasukkan es serut ke mulutnya untuk menyembunyikan rasa malunya.


Sebelumnya | Daftar isi | Selanjutnya

close

6 Komentar

Budayakan berkomentar supaya yang ngerjain project-nya tambah semangat

  1. Mendadak es serut amane jadi manis

    BalasHapus
  2. Aku tersiksa mambaca ini tapi aku tetap membacanya apa ini disebut orang sebagai masokis?

    BalasHapus
  3. Tadi pagi dah baca ni novel pas pengambilan raport ehh gw cengar-cengir di ruangan njir malu bet di liatin banyak orang

    BalasHapus
  4. Bantal-san masih hidup kah?

    BalasHapus
Lebih baru Lebih lama