Chapter 192
Puluhan menit berlalu sampai Mahiru, yang suka
dimanjakan, mundur dari pangkuan Amane.
Wajahnya memerah begitu menyadari bahwa dia mengambil
posisi yang berani. Amane menganggapnya menggemaskan, dan dihibur olehnya.
Sejujurnya, Mahiru tidak tepat berada di kedua kakinya,
hanya satu, tapi postur dan jarak membuatnya semakin malu… begitu Amane melihat
Mahiru mulai malu dan panik, Ia merasa sedikit rileks.
“… Kamu bisa saja menyuruhku berhenti.”
“Ah tidak, aku hanya secara tidak sengaja… kau sangat
memanjakanku, mana mungkin aku bisa memberitahumu untuk berhenti.”
“Setidaknya kamu seharusnya mengingatkanku, Amane-kun.”
“Jangan bilang hal yang tak masuk akal.”
Jantung Amane benar-benar berdebar kencang saat menikmati
pelukan Mahiru, jadi Ia juga tidak berdaya. Namun, Amane seharusnya tidak
mengatakan ini padanya.
Mahiru sedikit mengernyit begitu melihat Amane
berpura-pura bodoh, tapi dialah yang duduk di pangkuannya, jadi dia tidak bisa
banyak bicara. Astaga.
“… Aku tanpa sadar melakukan sesuatu yang sangat berani
karena aku mencintaimu. Tolong batasi dirimu sendiri.”
“Hati-hati. Perkataan itu saja sudah cukup
berbahaya.”
“…Apa boleh buat. Kamu tahu sejauh mana perasaanku
padamu.”
“Ya, ya… rasanya agak memalukan mendengarmu mengulangi perkataan
betapa kau menyukaiku.”
Dalam arti tertentu, kata-kata ini membuatnya lebih merasa
malu ketimbang posturnya sekarang.
Amane benar-benar memahami betul kalau Mahiru secara
naluriah akan melakukan sesuatu yang sangat berani, tapi menunjukkan fakta ini membuatnya
merasa malu yang tak terkatakan.
Mahiru tersipu saat dia dengan lembut memukul
Amane. Sepertinya kedua belah pihak sama-sama dibuat tersipu.
“... Kamu tidak meragukan niatku, ‘kan, Amane-kun?”
“Tentu saja. Aku tahu aku satu-satunya di sampingmu,
dan kau hanya akan peduli padaku.”
Amane yakin tentang satu hal tersebut.
Sepertinya Mahiru takkan peduli pada orang lain selain
dirinya.
Begitulah kepribadiannya, dan Amane yakin bahwa dia sangat
menyayanginya, dan bahkan berencana untuk menjanjikan masa depannya
kepadanya. Mahiru akan selalu menghargainya kecuali Amane melakukan
sesuatu yang mengganggunya, dan dia akan terus menemani Amane.
Amane mengatakannya dengan percaya diri, dan wajah Mahiru
menjadi semakin memerah. Dia menyundulnya, itu cara yang kejam untuk menyembunyikan rasa malumu, Amane terkekeh saat membiarkannya
melakukan sesukanya.
Sejujurnya, Amane juga menganggapnya memalukan, tapi
tingkah laku Mahiru memungkinkannya untuk menyembunyikan suasana hatinya.
“... Baguslah kalau kamu tahu.”
Mahiru berhenti menyundulkan kepalanya, dan menyandarkan
dahinya di pundak Amane saat dia menggerutu. Tentu saja , Amane juga menjawab saat Ia
dengan lembut memegang tangan Mahiru.
Gak tau Mau ngetik apa saking manisnya nih chapter
BalasHapusPendek amet
BalasHapusTahan tahan sabar ini hanya novel
BalasHapus