#Sudut Pandang si Senpai#
“Sampai kapan kamu
percaya pada Tuan Santa, Senpai?”
Kouhai-chan
memanggilku lagi hari ini di siang hari, dan segera setelah dia melihat
wajahku, dia menanyakan itu padaku.
Besok adalah Malam
Natal, dan sudah ada beberapa dekorasi di sana-sini di kota.
“Santa, ya.”
Sinterklas. Simbol
dari Natal.
Mulai dari tengah
malam pada tanggal 24 hingga pagi hari tanggal 25, Ia akan berulang kali
melakukan pelanggaran di sejumlah rumah, terutama untuk keluarga yang punya
anak kecil.
Ketika seseorang
masih muda, mereka akan percaya bahwa Santa datang ke samping tempat tidur
mereka setiap tahun, tapi segera mereka akan kehilangan kepercayaan dengan
keberadaannya.
Dari sudut pandang
seorang anak, itu adalah romansa.
Aku sangat merindukan
saat-saat ketika aku menulis sesuatu seperti “Surat untuk Santa”.
“Mungkin sekitaran aku
masuk SD.”
Karena Ini
“pertanyaan hari ini”, jadi aku menjawabnya dengan jujur.
“Apa yang membuatmu
menyadarinya?”
“Ketika aku
memikirkannya dengan tenang, itu terasa aneh.”
Ketika aku masuk SD, aku
dapat mengenali banyak anak selain diriku sendiri, misalnya saja teman sekelasku.
Aku pikir itu
mustahil bisa membagikan hadiah untuk anak-anak sebanyak ini, apalagi termasuk
anak-anak yang tidak aku kenal.
“Apa kamu tidak
berpikir bahwa Santa memiliki bentuk diri yang lain?”
“Nn ... aku pikir itu
berbeda. Itu tidak terdengar seperti Santa.”
Aku tidak tahu apakah
penanggung jawabnya berbeda dari satu negara ke negara lain.
Tapi, jika aku
menyelidiki ide itu secara menyeluruh, maka aku pikir apa Santa benar-benar
ada?
“Yah, itu benar ...”
“Ada juga
buktinya. Meski, aku tidak ingat detailnya.”
Kira-kira saat orang
tuaku pergi untuk melakukan sesuatu dan aku sendirian di rumah.
“Aku menemukan hadiah
yang aku minta kepada Santa tepat pada waktu semacam ini di rumahku sendiri.”
“Ahh…”
“Itu adalah pukulan
yang menyakitkan.”
Jika aku pikir-pikir
lagi, mungkin orangtuaku membiarkan aku menemukannya dengan sengaja?
Lagi pula, sejak saat
itu, aku tidak percaya lsfi pada keberadaan yang disebut “Santa Claus”.
* Sudut Pandang si Kouhai *
“Lalu, inilah
pertanyaan hari ini dariku.”
“Iya.”
“Kouhai-chan, sampai waktu
kapan kau percaya pada Santa?”
Ia benar-benar
menyalin pertanyaanku, ya.
“Karena kau masih
memanggilnya sebagai 『Tuan Santa』, jangan-jangan kau
masih mempercayainya sampai saat ini?”
“Ugh ...”
Mengapa orang ini
begitu peka hanya pada saat seperti ini? Ya ampun.
... Yah, aku sendiri
yang mengungkit topik ini, jadi aku sudah menduga risiko ini.
Tapi aku tidak
berpikir dia akan menusuk lukaku sejak awal.
“Bingo?”
“Sampai SMP ...”
“Hoo ...”
Senpai menyeringai.
“Ini bukan masalah
besar, ‘kan!”
“Aku tidak bilang
kalau itu buruk, kok.”
“Kamu menatapku seolah-olah
seseorang yang menyedihkan.”
“Kau salah.”
Wajahnya menjadi agak
serius, lalu Ia melanjutkan.
“Aku melihat seseorang
yang lucu.”
…Beneran, deh.
#Sudut Pandang si Senpai#
“Ngomong-ngomong, ada
apa dengan hari ini?”
Aku berencana malas-malasan,
tetapi dia membawaku ke restoran keluarga.
Aku mengisi perutku
dengan sesuatu dari menu dan bertanya sambil menyesap cappuccino dari bar
minuman.
“Bukannya kita tidak
punya urusan di sini.”
“Oh?”
Jadi ada yang harus
kita lakukan di sini?
“Nah, ini rahasia untuk
Senpai.”
Kouhai-chan menggigit
pancake yang dia pesan untuk pencuci mulut dan tidak mengatakan apa-apa lagi.
“Eh, kenapa?”
“Tidak akan ada artinya
jika aku mengatakannya. Oke?”
Kemudian Kouhai-chan
meletakkan salah satu jarinya di depan bibirnya dan bilang “Ssst.”
“Bahkan jika kau
mengatakannya dengan manis, aku takkan menyerah.”
“Begitukah? Tapi
aku masih tidak akan memberitahumu.”
“Begitu
ya. Lalu..”
Aku hendak menyatakan
“pertanyaan hari ini”, tetapi tiba-tiba aku
sadar.
Aku sudah
menggunakannya tadi, kan? Hei!
Aku bertanya sesuatu
yang tidak terlalu penting. Tentang Santa, ‘kan? Mengenai sampai
kapan dia percaya pada Sinterklas.
Jika dia memintaku
untuk memojokkanku sehingga aku tidak bisa bertanya lagi, dia melakukan hal yang
benar. Meski begitu, tidak memiliki kartu andalan untuk membuat “dia harus menjawab” pada saat seperti
ini, rasanya masih menyakitkan.
“Ah, kamu
menyadarinya? Hehehe.”
“Kau ini benar-benar
...”
Dia segera menanyakan
pertanyaan itu setelah kami bertemu untuk memastikan aku tidak bisa menggunakan
“pertanyaan hari ini” untuk masalah ini.
Baru-baru ini, aku
merasa frekuensi dia bermain denganku semakin meningkat.
“Sudah, sudah. Senpai
cuma harus bertindak normal.”
“Iya?”
“Aku juga akan
bertingkah normal.”
“Oh?”
Karena aku harus
bersikap normal, lalu apa tujuannya datang ke sini? Jadi bukan dia yang
mengisyaratkan agar kita melakukan sesuatu, bukan?
Hmm…
Kami tidak menonton
olahraga, jadi kami tidak perlu menonton orang lain. Belum lagi, kami
berada di restoran keluarga. Mana mungkin kami harus mengawasi seseorang
di sini.
“Yah, semacam
begitulah. Ayo habiskan waktu kita dengan santai, oke?”
Setelah mengatakan
itu, Kouhai-chan pergi ke sudut bar minuman.
Hmm…
Apa-apaan itu tadi?
Mungkin kita yang
diawasi? Tapi tidak ada yang menatap lekat-lekat pada kami.
“Kenapa kamu
melihat-lihat seperti itu?”
“Tidak, bukan apa-apa.”
Tetapi aku tidak
merasa yakin untuk mengatakan bahwa tidak ada yang mengawasi kami.
* Sudut Pandang si Kouhai *
Itu pilihan yang
tepat untuk membicarakan Santa.
Ditambah lagi, Senpai
masih belum menyadarinya untuk saat ini. Jika Ia menyadarinya, Ia pasti
akan kikuk. Rasnaya nanti tidak akan menarik lagi.
Nah, ayo lakukan
sesuatu yang menarik sekarang.
“Senpai.”
Senpai masih
mengkhawatirkan sekelilingnya, jadi aku memanggilnya.
“Apa kamu mau saling
tukar makanan penutup kita?”
Aku memesan pancake
dan Senpai memesan pangsit tepung beras dengan kacang azuki.
“Haa, tentu.”
Ia menjawabku dengan
dua kata dan mendorong piring hitamnya ke arahku.
“Bukan itu yang aku
maksud.”
“Kau ... Mustahil ...”
“Iya. Ahn ~”
Aku mendengar suara
gebrakan dari meja di belakangku, tetapi aku mengabaikannya. Ia seharusnya
tidak gelisah, kan? Kendalikan dirimu.
Aku mengambil pancake
seukuran kecil di garpu dan menjulurkannya di depan mulut senpai.
“Hei.”
“Ini bukan pertama
kalinya buat kita. Kita pernah melakukan ini sebelumnya, ‘kan?”
“Russian Takoyaki? Tapi itu kasus istimewa.”
Kami berdua sangat
putus asa untuk saling menyuapi dengan 'zonk'.
“Ahn ya ahn,
oke. Ayo, ahnn~.”
“Ini tidak akan
berakhir kecuali aku makan ini?”
“Ini takkan berakhir
bahkan jika kamu memakannya,”
“Apa?”
“Kamu harus menyuapiku
makan juga setelah ini.”
“Kau benar-benar ...”
Senpai menghela nafas
dan menggelengkan kepalanya dengan pasrah.
“Senpai, apa kamu
sangat membencinya?”
Perasaan sedikit
ketidakpastian muncul di benakku. Aku memutuskan untuk bertanya kepadanya.
“... Aku tidak
membencinya.”
“Terus kenapa?”
“Ya ampun, kau serius
bertanya kepadaku tentang itu? Kau tahu alasannya, ‘kan ...”
Ia menggumamkan
sesuatu di mulutnya lalu mengaku dengan wajah merah.
“Rasanya memalukan
untuk melakukan hal itu di tempat seperti ini.”
Haa, Ia benar.
“Hey, senpai.”
“Apa?”
“Umm, bahkan aku juga
merasa malu, tahu.”
Aku menyesuaikan
garpuku tepat di depan mulutnya sehingga dia bisa memakannya dengan
benar. Saat itu, aku melihat wajahnya.
Aku merasa sangat
malu selama percakapan kami. Belum lagi, aku merasa lingkungan sekitar
sedikit memerhatikan kami.
“Haa ...”
Senpai menghela nafas
sekali lagi lalu dia memakan pancake-ku.
“... Rasanya manis.”
“Tentu saja. Aku
menaruh sirup maple di atasnya.”
Aku tidak tahu apa
itu cuma sirup maple.
“Lalu, beri aku kue
juga.”
“Dengan ini, kita
sudah selesai, ‘kan? Sini.”
Dia mengalihkan pandangannya
dan memberiku pangsit di ujung sendoknya.
Rasanya manis.
#Sudut Pandang si Senpai#
Aku lupa ini karena aku
terlalu malu, tetapi pada akhirnya, apa urusan Kouhai-chan hari ini?
Jawabannya sangat
sederhana.
Maharun ♪ : Senpai
Maharun ♪ : Ada pesan dari kakakku
Maharun ♪ : 「Ayo bertemu di rumah
kita lain kali」
Maharun ♪ : Kamu pasti senang ‘kan ♪
Sepertinya, kakaknya
mengamati kami dari suatu tempat di restoran keluarga itu.
Aku tidak menyadarinya
sama sekali.
Ini membuat
frustrasi, jadi aku memutuskan untuk membalas dendam padanya sedikit.
Iguchi Keita : Ya
Iguchi Keita : Aku senang
Hal yang kuketahui
tentang Senpai-ku, nomor (98)
Sepertinya Ia percaya
pada Santa sampai kelas 1 SD.