Otonari no Tenshi-sama Jilid 7 SS 4 Bahasa Indonesia

 

Spesial Toranoana — Perubahan Tenshi-sama

 

Sejak mereka mulai berpacaran, Amane mendapati dirinya memperhatikan sesuatu tentang Mahiru yang kelihatannya perlahan-lahan menjadi lebih jelas seiring berjalannya waktu. Fakta bahwa Mahiru lebih terbuka, secara umum. Sekarang menunjukkan kepada Amane perasaannya yang sebenarnya secara teratur, dia terlihat jauh lebih jujur dan memilih untuk bergantung padanya untuk banyak hal.

Bahkan sebenarnya, saat ini Mahiru sedang duduk di sofa di sebelahnya. Amane membuatnya benar-benar rileks hanya dengan menepuk kepalanya, dan sebagai hasilnya dia tersenyum polos. Raut wajah Mahiru mengingatkan Amane pada boneka binatang yang lembut dan empuk yang sangat dia sukai.

“… Katakanlah, Mahiru. Tak kusangka kalau kamu lebih kekanak-kanakan sekarang daripada saat pertama kali kita bertemu.”

Amane tiba-tiba membuka rahasia tentang bagaimana dia cenderung menunjukkan seringai kekanak-kanakan yang tidak pernah Mahiru tunjukkan kepada orang lain, dan wajah Mahiru menegang karena ketidakpuasan. Ekspresi yang tampak santai beberapa saat yang lalu, sekarang digantikan dengan kerutan kening saat dia bersiap untuk mengungkapkan kekesalannya.

“Kenapa kamu tiba-tiba mengolok-olokku?”

“A-Aku tidak mengolok-olokmu atau semacamnya… Aku cuma salah mengucapkannya. Dibandingkan dengan saat kita pertama kali bertemu, kamu menjadi jauh lebih jujur dengan perasaanmu, itulah yang ingin aku katakan.”

Amane dengan putus asa mencoba menjelaskan bahwa dirinya tidak bermaksud memanggilnya kekanak-kanakan, tapi Mahiru sepertinya masih tidak tenang.

“Kamu selalu membangun tembok di sekelilingmu saat berinteraksi dengan orang lain, Mahiru. Seiring dengan prinsipmu untuk tidak pernah membiarkan siapa pun terlalu dekat denganmu, kamu selalu membuat dirimu terlihat tenang dan kalem saat memperlakukan orang lain seperti orang asing.”

“I-Itu sih apa boleh buat. Kupikir kamu adalah orang yang aneh pada saat itu.”

“Yah, aku tahu kalau kamu terkadang bisa sangat keras kepala, Mahiru. Namun, bahkan sekarang, aku penasaran bagaimana kamu bisa terbuka kepadaku seperti sekarang. ”

“Y-Yah, itu karena aku bisa melihat dengan jelas bahwa kamu tidak memiliki pikiran kotor, atau setidaknya tidak akan menindakinya, Amane-kun. Kamu juga sangat baik, dan kamu selalu menjagaku.”

“…Jadi begitu.”

Sejak awal, Amane selalu memperlakukan Mahiru seperti tetangga yang baik yang bersahabat dengannya. Dirinya tidak pernah kasar dan tidak pernah memperlakukannya dengan tidak baik, bahkan setelah mereka saling kenal untuk waktu yang lama, dan ini kemungkinan alasan mengapa tembok di sekelilingnya mulai runtuh. Tapi sekarang setelah mereka menjadi sepasang kekasih, sulit membayangkan dia bertingkah seperti dirinya yang dulu lagi, dan Amane merasa bahwa masa depan sekarang tampak lebih cerah untuknya.

“Kamu juga banyak berubah, Amane-kun. Kamu dulu kasar, blak-blakan, dan tidak tertarik pada orang lain, tetapi perasaan itu benar-benar hilang sekarang.”

“Apa maksudmu? Apa kamu ingin aku menjadi blak-blakan lagi?”

“A-Aku tidak akan menyukainya.”

“Sudah pasti begitu. Apa kamu menentang perubahan semacam itu?”

"…Sama sekali tidak. Erm, a-aku sangat senang kamu mengekspresikan cintamu dengan bebas sekarang.”

Seraya berbisik pelan, ekspresi Mahiru berubah dari cemberut menjadi malu.

Amane telah disambut dalam suatu hubungan oleh gadis yang ia cintai, dan tentu saja, mana mungkin dirinya memperlakukan pacarnya dengan dingin. Amane sekarang tahu betapa benarnya ajaran keluarganya: Jika kamu mencintai seseorang, buktikan dengan kata-kata dan tindakan.

Hubungan tanpa saling cinta dan kasih sayang pada akhirnya akan berantakan. Amane sangat percaya pada cinta tanpa syarat, tapi tidak ada jaminan bahwa cinta seperti itu akan tetap abadi tanpa usaha. Hanya dengan terus-menerus memastikan bahwa masing-masing dari mereka dapat menemukan kepuasan apapun dalam situasi apa pun, mereka dapat hidup dalam harmoni yang sempurna tanpa hubungan yang tegang.

Amane menggaruk pipinya dengan sedikit malu, “Aku senang bisa menyampaikan maksudku dengan baik. Yah, pertama-tama, itu tindakan bodoh jika seseorang bertindak kasar atau tidak tertarik pada pacarnya, bukan? Ada banyak hal tentangmu yang tidak kuketahui, tapi aku ingin belajar lebih banyak tentangmu, untuk menunjukkan bahwa aku peduli, oke?”

“…Apa iya?”

“Jika itu tidak cukup untukmu, ada cara lain yang bisa aku tunjukkan padamu bahwa aku peduli, kan?”

Amane bercanda bahwa jika Mahiru tidak puas, dia dengan senang hati akan memberikan kompensasi sebanyak yang diinginkannya, tapi kemudian, Mahiru meringkuk ke dadanya dan menatapnya dengan malu-malu.

“…K-Kalau begitu, tolong lakukan.”

Tatapan mata Mahiru dipenuhi dengan kasih sayang yang dalam dan sedikit harapan — akankah Amane mencuri ciuman setelah reaksi yang begitu manis?

Setelah meremas tangannya, Amane tertawa kecil.

“… Sekarang, kamu juga menjadi benar-benar jujur.”

“J-Jangan katakan itu!”

“Maaf, maaf. …Aku akan memastikan untuk lebih perhatian.”

Batas Amane telah diuji berkali-kali sejak Mahiru mulai membiarkan dirinya lebih dimanjakan olehnya, jadi meskipun perubahan ini adalah berita buruk bagi hati Amane, dirinya berpikir bahwa itu masih merupakan perubahan yang sangat disambut baik.

Menjadi bermasalah namun sangat gembira dengan perubahan ini tentu saja merupakan masalah yang bagus untuk dimiliki, Amane merenung sambil terus memeluk Mahiru.

 

 

Sebelumnya  |  Daftar isi  |  Selanjutnya

close

Posting Komentar

Budayakan berkomentar supaya yang ngerjain project-nya tambah semangat

Lebih baru Lebih lama