[LN] Reset Seishun Jilid 2 Bab 2 Bahasa Indonesia

Chapter 2 Sasami dan Michiba

 

(Sudut Pandang Sasami Mimi)

Sasami Mimi kembali berlari hari ini.

Aku berlari sendirian di pagi hari. Aku tidak bisa mengatakan kalau aku merasa kesepian.

Mimi melenturkan otot-ototnya dan berlari dengan ringan sambil menyadari bentuk tubuhnya. Secara bertahap tingkatkan kecepatan dan terus berlari, meskipun sulit bernapas.

Penderitaan Mimi tidak ada apa-apanya dibandingkan rasa sakit karena sudah menyakiti senpai...

Rasa sakit karena penyesalan itu lebih menyakitkan.

Setiap kali aku merasa akan kehilangan bentuk larinya, aku selalu memikirkan wajah Senpai.

Senior tidak menatap Mimi sama sekali—tapi ia tetap mengucapkan kata-kata baik kepada Mimi.

Itu sebabnya aku akan menghargai apa yang diajarkan Senpai kepadaku.

Karena aku adalah gadis bodoh, jadi yang bisa kulakukan hanyalah berlari...

Aku suka berlari karena saat berlari aku tidak perlu memikirkan hal-hal yang tidak perlu. Itulah saat-saat dimana aku bisa merasa lebih dekat dengan Senpai.

Aku mampu memenangkan turnamen kecil terbaru. ...Tapi aku tidak bisa melaporkannya kepada Senpai.

Mimi merasa takut untuk pergi menemuinya. Mimi merasa takut dengan tatapan mata Senpai.

Oleh karena itu, aku hanya bisa mengungkapkan rasa terima kasihku dari lubuk hatiku yang paling dalam.

—Terima kasih, Senpai.... Mimi mampu meraih kemenangan berkat Senpai.

 

◇◇◇◇

 

Ruang klub sepulang sekolah. Karena turnamen sudah selesai, kegiatan klub hari ini hanya sekedar lari ringan dan pertemuan dengan guru pembimbing. Pertemuan itu berakhir dengan cepat setelah kami membicarakan rencana masa depan dan hal-hal lain.

Igarashi-senpai dan Sasaki-senpai sedang asyik mengobrol dan tertawa.... Kuharap mereka berdua bisa jadian lebih cepat. Mereka berdua berlari dengan ekspresi seperti sedang menikmatinya. Aku sering mengolok-olok mereka berdua karena mereka lebih lambat dariku. Namun, justru akulah yang salah.

Aku tidak punya teman baik di klub atletik. Karena aku tahu kalau aku digunjing di belakang punggungku sebagai wanita menjijikkan yang mengambil keuntungan dari Shimizu-senpai dan menggodanya.

Aku dibenci oleh teman-teman sekelasku dan kakak kelasku. Meski demikian...Kupikir akan sangat bagus jika aku bisa memenangkan turnamen. ...Sejujurnya, meskipun aku memenangkan turnamen, aku sama sekali tidak merasa senang. Karena aku tidak bisa menyampaikannya kepada orang yang paling kuinginkan.

Rasanya benar-benar sangat menyakitkan. Igarashi-senpai memperhatikan tatapanku dan mendekatiku. Itu sangat tumben sekali.

Oh, Sasami, selamat atas kemenanganmu! Haha, akhir-akhir ini kamu sangat stoik, ya?

Ah, iya. Terima kasih...

Aku tidak tahu harus berkata apa. Lagipula, Igarashi-senpai seharusnya tahu mengenai keadaanku dengan Senpai.

Hmm? Kamu kok kelihatan lesu begitu? Kamu lebih cocok sebagai gadis yang suka cari perhatian. Lagian, apa kamu sudah melaporkannya pada Toudo?

Apa sih yang orang ini katakan? Mana mungkin aku bisa melaporkannya.

...Masih belum.

Dasar bodoh! Menurutku ia akan senang, jadi laporkan saja. Oh iya, katanya ia dipindahkan ke kelas khusus, loh? Luar biasa banget, ya!

Aku sudah mendengar rumornya. Kupikir Senpai pasti akan dipindahkan ke kelas khusus sebagai atlet lari. Lagipula, Senpai... kemampuannya melebihi level siswa SMA bahkan hanya dengan sepatu kulit. Itu bahkan bisa membuatnya menjadi kandidat Olimpiade.

Ak-Aku akan mempertimbangkannya—

Ketika Igarashi-senpai tersenyum sambil hendak mengatakan sesuatu, Shimizu-senpai datang mendekat.

Apaan, Sasami, jangan terbiasa dengan para pecundang ini, oke? Sasami bisa menang berkat bantuanku. Igarashi, kamu tetaplah bersama para pecundang.

...Hah, Shimizu ya, aku tidak tertarik untuk bergaul denganmu. Selamat tinggal.

Igarashi-senpai kembali ke sisi Sasaki-senpai.

Sasami, bagus kau bisa menang, tapi mengapa kamu tidak berlatih sesuai dengan yang kusarankan? Mengapa kau berlari dengan teknik yang berbeda dari sarananku? Apa maksudnya ini?

Latihan yang dilakukan Shimizu-senpai hanya mengandalkan nyali saja. Ia selalu mengatakan hal-hal yang berbeda.

Jika aku mendengarkan saran seperti itu... tubuhku akan hancur. Ketika aku tetap diam, Shimizu-senpai berteriak marah.

“Oi, Sasami, apakah kau mendengarku? Aku mengatakan ini untuk kebaikanmu!! Astaga, apa kamu lupa dengan bantuan yang kuberikan untuk menyelamatkanmu dari tangan iblis Toudo? Orang menjijikkan itu semakin mendekati Hana-san... jika aku tidak menyelamatkannya...

Sekarang ia sedang membicarakan hal itu...

Selain itu, Senpai berteman dengan Hanazono-san. Tidak masuk akal rasanya jika ia mengatakan hal seperti itu setelah melihat suasana itu.

...Tapi... aku juga, memanggilnya penguntut... Beban dosa itu begitu berat bagiku.

Aku benar-benar terburuk. Aku adalah gadis yang lebih buruk dari Shimizu-senpai.

Jadi... yang kupikirkan hanyalah berlari. Itulah satu-satunya hal yang bisa kulakukan untuk membalas budi kepada Senpai.

Rasanya memang mudah untuk menyanjung Shimizu-senpai dengan sembarangan, merayu, dan menenangkan situasi itu. Tapi aku tidak memerlukan akting malu-malu atau bertingkah genit lagi. Aku tidak ingin melakukannya.

Shimizu-senpai... kakimu terluka, kan? Aku tahu kamu sedang menyembunyikannya. Itulah sebabnya kamu gagal lolos kualifikasi di kompetisi. ...Sebaiknya kamu harus memperbaiki postur larimu. Selain itu, Toudo-senpai tidak menjijikkan. Semua itu adalah kebohongan dariku. Semua ini adalah kesalahanku... Jadi, tolong jangan mengatakan hal-hal jelek tentang Toudo-senpai.

Oh, ada sesuatu yang telah tertahan di dalam hatiku sekarang keluar.

Aku tidak ingin menangis, tapi air mataku keluar begitu saja. Karena... aku tidak tahan mendengar Shimizu-senpai mengatakan hal buruk tentang Toudo-senpai. Semua itu adalah salahku.

Wajah Shimizu-senpai memerah. Kemarahannya tampak membuncah.

Itu tidak menakutkan sama sekali dibandingkan dengan tatapan mata Toudo-senpai......

Shimizu-senpai mencoba mengayunkan tinjunya ke arahku, tapi Igarashi-senpai menghentikannya.

“Oi! Shimizu, bukannya itu sudah keterlaluan?! Kamu ini bodoh atau apa?! Tenangkan pikiranmu!

Di-Diam! Lepaskan aku! Dia... dia sudah mengolok-mengolokku! Dia telah merendahkanku, sang Ace! Kamu dikeluarkan dari tim! Kamu... kamu dikeluarkan klub!

Bodoh, kamu tidak memiliki wewenang seperti itu! Sasami sudah berjuang keras, bukan? Dan dia berhasil menang karena usahanya, kan? Bukannya kamu yang paling senang ketika Sasami menang?! Kamu sangat memujinya dengan tulus, mengapa kamu tidak jujur dengan dirimu sendiri?!

Kupikir aku merasa sudah cukup. Aku suka berlari. Aku bisa terus berlari bahkan tanpa klub atletik. Aku akan menjadi lebih cepat lagi.

“Ah, tidak apa-apa. Aku akan keluar dari klub,

Kata-kata tersebut keluar begitu saja.

Aku bisa berlari di mana saja. Bahkan ada kompetisi warga biasa.

Keluar dari klub atletik adalah keputusanku sendiri. Langkah pertamaku untuk melangkah maju. Ini bukan penebusan dosa, dan rasa bersalahku tidak akan hilang, tapi ini adalah ritual yang diperlukan. Karena aku telah mengkhianati Toudo-senpai. Tidak adil rassanya jika aku tidak menerima hukuman.

“Oi, Sasami! Jangan bilang kamu akan keluar.

Sa-Sasami, tadi itu hanya bercanda. Jangan keluar. Kau adalah murid didikanku, kan? Kita sudah bekerja keras, dan karena kita, klub atletik...

Saat aku melihat Shimizu-senpai, aku merasa jijik. Rasanya seperti aku sedang melihat diriku sendiri. Begitu ya, Shimizu-senpai dan aku serupa. Aku sangat membenci diriku sendiri.

Aku ingin berubah, aku sangat ingin berubah...

“Shimizu-senpai, terima kasih atas bantuanmu selama ini!”

Saat aku menahan sesuatu yang menggebu-gebu, aku menunduk ke bawah dan mencoba meninggalkan tempat itu. Tepat pada saat itu, ada keramaian yang terjadi di lapangan.

 

Ada seseorang sedang berlari bersama seorang gadis yang merupakan atlet olahraga kelas khusus.

Siswa kelas khusus tidak terlibat dalam klub olahraga. Meskipun kami—ah, aku bukan bagian dari klub atletik lagi, tapi kami termasuk dalam kategori yang berbeda.

Mereka seharusnya berlatih di pusat olahraga atau berlatih bersama mahasiswa dan atlet profesional, jarang sekali mereka menggunakan lapangan di gedung sekolah biasa.

——Ternyata itu adalah Toudo-senpai.

“Oi, cowok itu murid dari kelas khusus, kan? Bentuk lariannya bagus.

Siapa orang di sebelahnya?

"Dia mengenakan sepatu olahraga dengan seragam... Bentuk larinya gila sekali untuk ukurang orang amatir.

Benar banget. Ia benar-benar berbeda dengan kita. Ia sudah melebihi level siswa SMA.

“Hah? Itu tidak masuk akal, kan? Ia melebihi level yang kita capai, bukan?

Dia berlari dengan cepat...

Senpai sedang berlari. Hanya dengan melihatnya saja sudah membuat hatiku... menjadi senang...

Aku hanya bisa melihatnya dari kejauhan, tapi hatiku berdebar-debar, dan rasa bersalahku tidak hilang.

Kenangan hangat saat kami bersama tidak pernah lepas dari pikiranku. Ia sudah seperti kakak laki-laki bagiku, dan aku merasa senang saat ia memujiku. Ada rasa sayang seperti keluarga. Aku baru menyadarinya sekarang.

Pemahaman itu menusuk hatiku lebih dalam...

Namun, aku tetap melihat langkah indah Senpai. Aku melihat postur tubuhnya yang indah.

Aku tidak bisa tinggal diam.

Siapa... apa-apaan orang itu... Kuh, tapi lebih penting, Sasami! Pembicaraan kita belum selesai! Tunggu! Tunggu! Akulah yang salah! Kembalilah!

Aku mulai berlari. Aku tidak bisa menyusahkan Senpai yang sedang di lapangan.

Aku mengambil barang-barangku, melewati halaman dalam, dan berlari keluar dari gerbang sekolah....

 

Haa... Haa... Haa...

Aku tidak bisa menahan emosiku. Aku tidak tahu harus melakukan apa, yang bisa kulakukan hanyalah berlari. Jika aku berhenti dari klub atletik, ibuku akan sedih. Aku merasa bersalah kepada ibuku yang sudah bekerja keras untukku.

Meski begitu, aku tidak bisa melanjutkan klub atletik lebih lama lagi.

Tidak apa-apa, aku bisa berlari di mana saja. Lebih baik aku mencari pekerjaan paruh waktu lebih banyak untuk meringankan beban ibuku. Aku ingin tersenyum di depan ibuku, meskipun aku sedang merasa sedih dan kesulitan.

“Kamu menang! Wah, Mimi, kamu luar biasa. Kamu sangat berbeda denganku. Kamu pasti akan menjadi atlet yang hebat!

Ibuku senang ketika melihatku berlari. Dia juga senang ketika aku diterima di sekolah ini. Ibuku selalu mengutamakanku.

Jadi aku harus membuat ibuku bahagia. Aku harus membalas budi karena dia telah berjuang keras untukku. Aku harus berjuang, jika tidak, keberadaanku tidak ada artinya.

Hari ini adalah hari kerja paruh waktuku, jadi aku bisa makan bento yang sudah disiapkan. Meskipun ada banyak hal yang tidak menyenangkan dalam melayani pelanggan, jika aku mendapat uang, itu tidak masalah.

Bahkan setelah pekerjaan paruh waktuku selesai, ibuku masih belum pulang, jadi aku harus menyiapkan makan malam, membersihkan rumah, mencuci pakaian, menyiapkan bento... dan aku juga harus belajar agar tidak ketinggalan pelajaran di sekolah, serta persiapan untuk klub atletik...

Ah, tapi aku sudah tidak ada kegiatan di klub atletik lagi.

Keseimbangan tubuhku terganggu...

Aku hampir terjatuh dan melihat aspal mendekat. Aku tidak ingin membuat ibuku khawatir jika aku terluka. Aku tidak ingin terluka. Aku tidak ingin kehilangan kemampuan untuk berlari.

Namun, di sisi lain, aku tidak ingin menunjukkan wajahku kepada Senpai jika aku terluka dan tidak bisa bangkit lagi. Ada bagian diriku yang berpikiran seperti itu.

“Awas, hati-hati.

Eh...?

Aku tidak jatuh. Ada seseorang yang menopangku. Umm... aku berterima kasih kepadanya, tapi... itu...

Maaf, aku menyentuh tubuh seorang gadis tanpa izin... Uhm, apa kamu bisa berdiri?

Y-Ya, ti-tidak apa-apa. Aku bisa berdiri, jadi bisakah kamu melepaskanku?

Ba-Baiklah. Aku harus pergi ke sekolah.”

Pria itu bicara dengan cara yang aneh. Rambut panjangnya menyembunyikan wajahnya, tapi entah bagaimana dia agak mirip dengan Toudo-senpai.

Pria itu tidak bergerak. Ia seolah-olah memeriksa kondisiku. Ketika pandangan mata kami bertemu, ia tiba-tiba membuka matanya lebar-lebar.

“Su-Sungguh wanita yang anggun...

“Ah, um~, terima kasih banyak sudah membantuku. Tapi, aku akan pergi sekarang.

Na-Nanti, tunggu dulu. Namaku Shimafuji Tooru. Ji-Jika kamu berkenan bisakah kamu memberitahuku namamu?

Eh, apa kamu sedang mencoba mendekatiku? Maaf, aku tidak tertarik sekarang. Aku harus pergi bekerja, jadi aku mohon permisi dulu !

Ah.

Aku mulai berlari lagi... Sungguh pria yang aneh. Tapi aku tidak merasakan ada motif tersembunyi. Yah, mungkin aku tidak akan bertemu dengannya lagi.

 

◇◇◇◇

(Sudut Pandang Michiba Rokka)

Ugh... A-Aku tidak bisa belajar...

Aku tidak pernah berpikir bahwa aku sebodoh ini.

Kupikir aku cukup pandai dalam belajar. Nilai ujianku semakin membaik dan aku menjadi terlalu percaya diri.

—Rupanya semua itu berkat Toudo.

Aku berjalan pulang sendirian sambil memegangi kepalaku.

Aku menolak ajakan teman-temanku. Lebih tepatnya, aku tidak punya banyak teman lagi.

Yah, saat ini tidak masalah. Aku akan berusaha untuk menjadi yang terbaik dalam ujian agar suatu hari nanti aku bisa berbicara normal dengan Toudo lagi.

Itulah yang kusumpahkan dalam hatiku. Aku merasa perlu berusaha agar bisa menghadapi Toudo lagi. ...Aku tahu itu hanya demi kepuasan diri. Tapi aku tidak tahu cara lain. Belajar adalah satu-satunya hubungan yang kumiliki dengan Toudo. Aku iri dengan jarak antara Hanazono dan dirinya. ...Sebagai seseorang yang pernah diintimidasi, aku hanya bisa memiliki jarak yang terdistorsi dengan teman-teman sekelasku.

“Hah…tapi itu sulit.”

Aku merasa seperti hatiku akan hancur. Aku yang sejak awal tidak pernah memiliki nilai yang bagus selalu mencoba untuk melarikan diri. Aku tahu aku memiliki sifat yang licik. Meskipun ada ajakan dari anak laki-laki untuk bermain, tapi.... aku tidak dalam suasana hati untuk melakukannya.

Menangis atau menyesal tidak akan membuat kepintaranku bertambah.

Toudo telah berhadapan dengan diriku yang seperti ini. Jadi, aku juga harus berjuang.

— Ya, tidak ada gunanya menangis. Pertama-tama, aku harus mengingat kembali cara belajarku. Aku pasti bisa melakukannya. Pada saat istirahat makan siang dulu, Toudo memberiku soal-soal yang mungkin akan keluar di ujian.

Aku hanya menerima pelajarannya tanpa memikirkan apapun... Aku tidak pernah diajari cara belajar.

...Tapi, Toudo menjelaskan soal dengan sangat baik.

Toudo pernah mengatakan bahwa penting untuk memahami arti dari soal. Lebih penting untuk memahami alur dari suatu masalah daripada sekadar menghafalnya.

Jadi, aku harus mulai mengingat kembali dasar-dasar. Sekolah ini memiliki standar yang tinggi. Saat ujian masuk, aku belajar dengan tekun karena aku ingin menjauh dari anak-anak yang suka merundung. Karena kepintaranku yang tidak terlalu baik, aku kesulitan mengejar ketertinggalan begitu masuk sekolah.

Aku harus memahami bagian-bagian yang kuingat samar-samar, dan bagian yang aku lewati begitu saja.

Ya, begitu aku pulang ke rumah, aku akan mematikan ponselku, memutus koneksi dengan dunia luar, dan mulai membiasakan diri dengan belajar.

Aku mengingat kata-kata Toudo.

“Kapan-kapan, ajak aku ke karaoke lagi ya.

Dengan rasa bersalah, semangatku tumbuh bersamaan.

Baiklah! Aku akan makan nikujaga di restoran ayahku hari ini dan bekerja keras! Eh?

Ketika aku melihat ke bangku sebelah, seorang gadis dari sekolahku duduk di sana. Dia mengenakan jaket olahraga?

Wajahnya terlihat familiar...

Aku melihat wajah gadis itu. Dia berkeringat... Apa dia menangis? Wajahnya terlihat bengkak, mungkin karena menangis?

Mungkinkah dia tidak punya sapu tangan? Ya, tunggu sebentar...

Aku mendekati gadis itu.

Hey, apa kamu butuh tisu? Oh, rupanya kamu adlaah Kouhai yang terlalu energik itu.

Terima kasih...? Kamu gadis licik yang suka menghabiskan waktu di perpustakaan, kan?

Aku mengenal gadis ini. Dia adalah gadis kelas 1 dari klub atletik, dia mengatakan Toudou adalah gurunya.

Dia adalah gadis yang merasa dirinya imut. Aku khawatir kalau Toudo ditipu olehnya, tapi....

Silakan, gunakan ini.

...Ternyata kamu cukup baik juga, ya. Berbeda banget dengan gossip yang beredar.

Aku juga mendengar bahwa gadis ini diperlakukan dingin oleh Toudo. Kejadian di halaman sekolah sudah cukup banyak yang tahu. Kasusku juga sudah tersebar di kalangan junior... Mau bagaimana lagi, kan...

Kami duduk di bangku yang sama dan menghela nafas bersama-sama.

““Haa...””

Kami saling menatap satu sama lain.

...Aku Sasami Mimi. Kamu... adalah Michiba-senpai, kan? Aku pernah mendengarmu dari Toudo-senpai.

Yeah, aku juga mendengar tentangmu dari Toudo. Hey, apa kamu juga melakukan sesuatu yang bodoh?

...Benar sekali... Aku sangat menyesalinya...

Yeah, aku juga. Berarti kita dalam situasi yang sama ya... hei, kalau kamu mau, bagaimana kalau kita membicarakan tentang kesalahan yang kita buat...?”

Kami berdua terus berbicara di bangku itu.

Ketika mendengarkan ceritanya, kadang aku merasa marah, kadang aku merasa bersimpati, kadang aku merasa sedih...

Satu-satunya kesamaan yang kami miliki adalah kami berdua memiliki penyesalan.

“Begitu ya... ternyata Michiba-senpai juga bodoh, ya.

Hah? Kamu juga sama-sama bodoh, tahu?

Kami berdua saling memahami. Kami berdua sama-sama bodoh.

Hey, meski kamu sudah keluar dari klub atletik... tapi apa kamu tetap akan berlari?

Iya, karena aku bodoh, jadi aku hanya inign berlari lebih cepat dan suatu hari menang di kompetisi besar... dan bisa bilang, 'Ini semua berkat Toudo-senpai!' di televisi.

“Ta-Tak disangka itu tujuan yang cukup besar, ya... Aku juga akan berjuang dalam belajar... ya, aku ingin menjadi peringkat satu di kelas dan bisa mengatakan, 'Ini semua berkat Toudo'.

“Ternyata kamu orang yang rajun, ya.

“Ka-Kamu ini memang agak sombong, ya... tapi sudahlah, hei, suatu hari aku ingin bisa berbicara baik-baik dengan Toudo.

...Ya, tapi sekarang tidak mungkin. Aku hanya akan merepotkannya. Jadi... aku hanya bisa berjuang.

Benar juga. Hmm, baiklah, beri aku nomormu. Jika kamu menang di kompetisi besar, aku akan mengajakmu makan nikujaga di restoran keluargaku sebagai hadiah.

Ah, makanan Jepang? Aku suka tempura!

“N-Ini anak... hahaha... mengapa ini lucu ya?

Hehe, memang agak lucu ya...

Tanpa disadari, kami berdua tertawa. Mungkin kata-kata kami kotor, tapi sejauh ini, tidak ada seorang pun yang bisa aku ajak bicara tentang Toudo sampai sekarang. Kami berdua membawa beban yang sama—

Mungkin itu sebabnya percakapan kami terasa aneh.

Kami berdua kemudian saling bertukar kontak.

“Michiba-senpai, aku akan menghubungimu! Aku senang bisa berbicara denganmu, Senpai! Permisi!

Sasami dengan sopan melakukan salam dan pergi dengan cepat.

Ketika melihatnya pergi, entah mengapa aku merasa termotivasi.

Baiklah, aku juga akan berusaha keras! Main game dan ponsel dilarang! Aku tidak akan kalah dari Sasami!

Kira-kira kenapa? Meskipun bukan teman... rasanya seperti mendapatkan teman.

Rasanya seolah-olah duniaku jadi sedikit terbuka...

Aku mengatur pikiranku dan mulai berjalan sambil merencanakan jadwal belajarku.

 

 

Sebelumnya  |  Daftar isi  |  Selanjutnya

close

Posting Komentar

Budayakan berkomentar supaya yang ngerjain project-nya tambah semangat

Lebih baru Lebih lama